-->

Dijamin Enak 3 Resep Cara Membuat Es Campur Aneka Rasa- Media Resepku

mediaresepku.blogspot.com - Es campur buah merupakan minuman yang di olah dari berbagai macam buah buahan yang ditambahi pemanis dan santan, minuman es campor ini sudah mendunia/global, bahkan disetiap daerah mau pun diseluruh wilayah indonesia punya ciri khas tersendiri dalam penyajian dan pengolahan es satu ini, es campur terdiri dari berbagi macam varian , es campor buah, es campor tanpa buah, es oyen dan lain lain nya

Biasanya kalau sudah mau dekat dekat bulan puasa, pedagang musiman es satu ini sudah pasti menjamur disetiap sudut sudut kota, bahkan sudah menjadi ikon berbuka tanpa es campor terasa agak gimana gitu, karena es campor merupakan pelepas dahaga nomor satu apalagi kalau dimusim panas, minuman ini menjadi trending topik dan pasti laris manis.

Resep Masakan Bunda kali ini akan mencoba share, berbagai macam rasa dan varian es campor ini  mulai dari resepnya, cara pengolahan nya dan cara membuatnya, Ramadhan dah hampir tiba silahkan bunda bundaku dipelajari cara membuat nya, dari pada dibeli bagus dibuat, bisa untuk sekeluarga menikmatinya.

Es Campur Buah 

Proses : 25 menit
Lama membuat : 45 menit
Porsi : untuk 8 orang

Baca juga : Resep Cara Membuat Es Buah Matoa

Es Campur Buah

Bahan bahan 

  • 1 botol sirup
  • 1 kaleng susu kental manis
  • 4 bh alpokat segar
  • 250 gr daging nangka masak
  • 100 gr semangka
  • 100 gr cincaw
  • 2 bh jagung
  • 8 bh anggur
  • 200 gr kolang kaling
  • 250 ml air
  • 500 gr es lebih bagus serut
  • 250 susu cair

Cara membuat 

  1. Siapkan wadah/mangkok
  2. Susun bagus bagus buah buah buahan tadi dalam setiap mangkok nya,
  3. Lalu tuangkan susu cair kedalam mangkok yang sudah disi dengan buah buahan tadi
  4. Setelah itu tarok es diatas olahan tadi, tambahkan sirup dan susu kental manis, biarkan sampai dingin
  5. Es campur buah siap disajikan.

Es Campur Pelangi 

kenapa bisa dikatakan es campur pelangi, suatu pemberian nama yang unik untuk es satu ini, mungkin karena bentuk es nya sendiri yang terdiri dari berbagai macam warna maka jadilah dikatakan dengan nama es campor pelangi, es ini sangat laris dan enak, mulai dari dewasa sampai anak anak sangat menyukai minuman dingin satu ini, mungkin karena rasa nya yang manis dan campuran nya terdiri dari bermacam macam buah buahan

Proses : 25 menit
Lama membuat : 40 menit
Porsi : untuk 6 orang


Es Campur Pelangi

Bahan bahan 

  • 2 bh kelapa muda ambi daging nya
  • 250 gr mutiara sago
  • 1 bh sirup
  • 4 bh pokat ambil isiny
  • 1 bh kaleng susu creamer
  • 1 bh melon
  • 1 bh kates 
  • 1 bh semangke
  • 1 bh nangka 
  • 100 gr kacang merah
  • 100 gr gula
  • 5 bh daun pandan
  • 500 ml air

Cara membuat 

  1. Masak terlebih dahulu dengan air gula dan daun pandan, dinginkan
  2. Siapkan gelas saji, isi sesuai takaran buah buahan yang sudah kita siapakan tadi kedalam gelas
  3. Lalu masukan rebusan air gula dan pandan tadi beri es batu, susu dan sirup
  4. Taburkan kacang merah diatasnya dan beri es
  5. Es campur pelangi siap disajikan.

Es Oyen

ini satu lagi minuman dingin yang kita temui didalam bulan puasa , es oyen ini merupakan menu handalan yang selalu hadir ketika ramadhan tiba, cara membuat nya pun tidak terlalu susah, es oyen ini pun banyak peminatnya apalagi cuaca panas paling laris dan paling diserbu minuman ini

Proses : 25 menit
Lama membuat : 40 menit
Porsi : untuk 4 orang


Baca juga : Resep Cara Membuat Es Buah Matoa

Es Oyen


 Bahan bahan 

  • 250 ml air
  • 1/2 kg nangka ambil daging nya
  • 2 bh jagung yang sudah direbus
  • 1 bh kelapa muda ambil daging nya
  • 200 gr santan segar
  • 1 bh buah naga
  • 2 bh pokat
  • 100 gr gula
  • 1 kaleng susu creamer

Cara membuat 

  1. Pertama sekali gula dimasak dengan air sampai mendidih
  2. Setelah itu masukan santan aduk aduk sampai merata
  3. Siapkan tempat / gelas atur semua buah buahan tadi masukan santan dan sirup lalu diberi es tambahkan susu
  4. Es oyen siap disajikan


Itulah 3 buah resep cara membuat es campur yang Resep Masakan Bunda Bagikan, semoga bisa bermanfaat bagi bunda bunda dirumah sebagai panduan atau bahan  untuk membuat 3 macam jenis es campor ini, mohon juga dibagikan jika artikel ini bermanfaat kepada teman teman atau saudara saudara kita yang membutuhkan,, Tunggu Artikel Berikutnya !!




LihatTutupKomentar